Skip to main content

maskanulhuffadz.comRatusan tamu padati Aula Maryam dalam agenda halal bihalal pada Sabtu, (22/4). Kegiatan halal bihalal ini dilaksanakan dalam rangka menguatkan silaturahmi setelah puasa Ramadhan antara keluarga maskanul huffadz dengan warga.

Seluruh santri yang hadir dalam agenda halal bihalal ini merupakan santri dari berbagai daerah di Indonesia yang tidak bisa pulang kampung untuk merayakan hari lebaran Idul Fitri.

Berdasarkan hasil wawancara dari beberapa santri dan pengurus hambatan mereka tidak bisa pulang kampung disebabkan beberapa faktor diantara jauhnya jarak kampung mereka dari pesantren sehingga membutuhkan biaya yang besar dan waktu perjalanan yang lama.

Dalam agenda ini Uma Oki Setiana Dewi ditemani suami tercinta Baba Ory Vitrio Abdullah, beserta ibu dan kedua adiknya Dokter Shindy dan Ria Ricis bersama keluarganya.

“Sebenarnya agenda open house ini dilaksanakan tujuannya untuk menghibur hati para pengurus dan santri yang tidak bisa berlebaran bersama keluarga di kampung, agar mereka tidak merasa sendiri di perantauan, dan bisa merasakan kemeriahan berlebaran dengan keluarga, kemudian pesantren juga membuka kegiatan ini untuk masyarakat tujuannya untuk membangun kedekatan antara pesantren dengan lingkungan sekitar.” Ujar Uma Oki dalam vlog Youtubenya

Adapun rangkaian agenda yang diadakan tidak hanya kegiatan makan bersama setelah pulang shalat Idul Fitri, tetapi juga dimeriahkan dengan penampilan dari santri Raudhatul Athfal Mertilang (RA) dan beberapa game.

Agenda semakin gaduh saat Ria Ricis bagi-bagi hadiah kepada hadirin yang berhasil menjawab setiap pertanyaan yang dilontarkannya.

Pada akhir agenda seluruh hadirin diberikan THR (Tunjangan Hari Raya) langsung dari keluarga Uma Oki secara merata, harapannya dengan diadakan agenda seperti ini memberikan kesan positif bagi pengurus dan santri yang tidak pulang kampung dan mempererat silaturahim dengan lingkungan masyarakat (3/5).

Leave a Reply