MASKANULHUFFADZ.COM – Al-Quran tidak hanya membahas aturan dan larangan, namun banyak terdapat peristiwa dan sejarah yang tercantumkan di dalamnya, baik kejadian sejarah yang terjadi sebelum islam masuk maupun sesudahnya. Kisah-kisah tersebut memberikan esensi nilai keteladanan kepada umat manusia belakangan atau masa akan datang, satu di antara kisah tersebut tertuang dalam Quran surah Al-Kahf, surah ini menjadi salah satu amalan yang dibaca rutin oleh umat islam setiap hari Jumat.
Beberapa hal yang melandasi pengamalan surah ini sesuai dengan keutamaan yang terkandung di dalamnya. Surah Al-Kahf dalam bahasa arab artinya “gua” selain itu juga disebut sebagai Ashabul Kahf yang artinya “penghuni-penghuni gua”. Surah Al-Kahf adalah surah ke-18 dalam Al-Quran dan termasuk dalam golongan surah Makkiyah, menurut Dr.Muhammad Bakar Ismail dalam kitab Al-Fiqh Al-Wadhih Min Al-Kitabwa Al-Sunnah menjelaskan, di antara amalan yang dianjurkan untuk dikerjakan pada malam dan siang hari Jumat adalah membaca surah Al-Kahf.
Adapun alasan dilakukan pada hari Jumat dikarenakan keistimewaan pada hari tersebut, di antaranya Nabi Adam alaihi salam diciptakan dan dimatikan. Keistimewaan ini diperkuat dengan hadis Rasulullah shallallahu alaihi wasallam:
عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ أَنَّ النَّبِيَّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ : » خَيْرُ يَوْمٍ طَلَعَتْ عَلَيْهِ الشَّمْسُ يَوْمُ الْجُمُعَةِ فِيهِ خُلِقَ آدَمُ وَفِيهِ أُدْخِلَ الْجَنَّةَ وَفِيهِ أُخْرِجَ مِنْهَا وَلَا تَقُومُ السَّاعَةُ إِلَّا فِي يَوْمِ الْجُمُعَةِ « رواه مسلم
Artinya: “Dari Abu Hurairah radhiyallahu anhu bahwa Nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam bersabda, “Sebaik-baik hari yang matahari terbit padanya adalah hari Jumat, padanya Adam diciptakan, dimasukkan ke surga dan juga dikeluarkan darinya serta kiamat tidak terjadi melainkan pada hari Jumat,” (HR Muslim).
Keutamaan Membaca Surah Al-Kahf pada Hari Jumat
1. Terhindar dari Fitnah Dajjal
Menurut hadis shahih dari Abu Darda ra mengatakan bahwa menghafalkan 10 ayat pertama surah Al-Kahf dapat melindungi manusia dari fitnah dajjal, Rasulullah bersabda:
مَنْ حَفِظَ عَشْرَ آيَاتٍ مِنْ أَوَّلِ سُورَةِ الْكَهْفِ عُصِمَ مِنَ الدَّجَّالِ
Artinya: “Siapa yang menghafal sepuluh ayat pertama dari surat Al-Kahfi, maka ia akan terlindungi dari Dajjal (fitnah),” (HR Muslim).
2. Ampunan Dosa di Antara Dua Jumat
Berdasarkan hadis dari Abu Said al-Khudri radhiyallahu anhu, Rasulullah bersabda:
مَنْ قَرَأَ سُوْرَةَ الْكَهْفِ فِي يَوْمِ الْجُمْعَةِ سَطَعَ لَهُ نُوْرٌ مِنْ تَحْتِ قَدَمِهِ إِلَى عَنَانِ السَّمَاءَ يُضِيْءُ لَهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ وَغُفِرَ لَهُ مَا بَيْنَ الْجُمْعَتَيْنِ
Artinya: “Siapa yang membaca surat Al Kahfi pada hari Jumat, maka akan memancar cahaya dari bawah kakinya sampai ke langit, akan meneranginya kelak pada hari kiamat, dan diampuni dosanya antara dua Jumat,” (HR Ibnu Umar).
3. Mendapat Pancaran Cahaya di Hari Kiamat
Orang yang membaca surah Al-Kahf pada malam ataupun siang pada hari jumat maka Allah anugerahi wajahnya di hari kiamat dengan cahaya.
Rasulullah bersabda:
مَنْ َقَرَأَ سُوْرَةَ الْكَهْفِ لَيْلَةَ الْجُمْعَةِ أَضَاءَ لَهُ مِنَ النُّوْرِ فِيْمَا بَيْنَهُ وَبَيْنَ الْبَيْتِ الْعَتِيْقِ
Artinya: “Barang siapa membaca surat Al Kahfi pada malam Jumat, maka akan dipancarkan cahaya untuknya antara dirinya hingga baitul Atiq,” (HR Al Hakim, Al Baihaqi dan Ad Darimi).
Inilah beberapa faedah dari membaca surah Al-Kafh pada hari Jumat, semoga kita mendapatkan kebermanfaatan dengan mengamalkannya.
Wallahu A’lam..