MASKANULHUFFADZ.COM – Kebahagian para pengurus Maskanul Huffadz semakin membara pada hari kedua family gathering, Ahad, 21 Januari 2024. Kegiatan hari kedua ini akan dilaksanakan body rafting di Green Canyon, Pangandaran.
Sebelum kegiatan inti pada hari kedua dilaksanakan, pada pagi harinya pengurus dijamu dengan kegiatan lomba kreativitas yang sempat tertunda pada malam harinya, akibat angin darat yang sangat kencang. Pada tahun ini, lomba yang diusungkan ada 5 di antaranya lomba MHQ kategori 3 juz, puisi, storytelling, nasyid, dan drama.
Kegiatan berjalan dengan lancar dan penuh semangat. Kegiatan tersebut menjadi wadah bagi pengurus dalam menyalurkan kreativitas mereka. Sorak sorai dan tepuk tangan pengurus mengiringi kegiatan sebagai bentuk apresiasi.
Para pengurus menampilkan bakat terbaiknya dengan maksimal di hadapan para peserta family gathering, terutama dalam lomba puisi dan drama. Peserta lomba menampilkan kreativitas mereka dengan penuh penghayatan, mimik, gestur, dan pemaknaan peran yang menjiwai.
Lebih lanjut, pada pukul 11.00 WIB, acara diakhiri dengan pengumuman pemenang dan kata penutup dari Umma Dr. Oki Setiana Dewi, S.Hum., M.Pd.
Dalam acara penutupan ini Umma Oki berharap dengan dilaksanakan kegiatan family gathering dapat memberikan dampak positif bagi pribadi pengurus. Serta membangun sinergi dan semangat kerja antar pengurus baik sesama departemen maupun lintas departemen.
Sebelum waktu shalat Zuhur berkumandang, seluruh rombongan mulai beranjak ke destinasi inti. Pada lokasi kedua ini para pengurus diberikan kebebasan untuk memuaskan mata menikmati keindahan wisata alam Swissnya Indonesia.
Pada destinasi Green Canyon ini pengurus ditantang mengikuti body rafting menyusuri sungai sepanjang 7 kilometer. Sebelum ke lokasi pengurus diantar menggunakan mobil pickup menuju bukit, lalu berjalan kaki menyusuri hutan sampai ke hulu sungai.
Lebih lanjut, dalam perjalanan menyusuri sungai tersebut, pengurus disuguhkan dengan pemandangan tebing-tebing tinggi yang berjejer indah dan akar-akar pohon yang bergelantungan di langit tebing.
Setelah 3 jam berenang, barulah peserta dijemput dengan perahu kayu menempuh badan sungai hingga ke hilir. Family gathering tahun ini sangat berkesan bagi keluarga Maskanul Huffadz. Banyak dari pengurus mengikuti body rafting merupakan pengalaman pertama kali. Semoga pengalaman baru ini memberikan semangat kepada semua pengurus untuk memulai aktivitas dakwah di tahun 2024.
Baca Juga: Keluarga Maskanul Huffadz Jelajahi Pangandaran Pada Family Gathering 2024, Part 1