Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, santri-santri Maffaz mengadakan kegiatan pawai obor bersama seluruh pengajar dan pengurus yang ada di Maskanul Huffadz. Mereka mengelilingi kawasan pesantren yang berlokasi di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan. (31/03/22)
Berhubung kegiatan ini dilaksanakan bertepatan pada hari Kamis malam Jum’at, sebelum memulai pawai obor seluruh santri dan pengurus berkumpul membentuk halaqah untuk membaca surah Al-Kahfi bersama. Setelah itu, kegiatan dibuka dengan sambutan dari Umma Oki Setiana Dewi.
Beliau yang baru saja pulang dari safari dakwah Bekasi, langsung meluangkan waktunya untuk ikut hadir memeriahkan acara tersebut. Dalam sambutannya, beliau mengatakan bahwa waktu itu berjalan begitu cepat, tidak terasa sudah mengadakan kegiatan pawai obor untuk yang kedua kalinya.
Umma juga berkata, “Mudah-mudahan hari ini penuh dengan kegembiraan, mudah-mudahan hari ini dalam rangka tradisi masyarakat indonesia dalam menyambut Ramadhan dengan suka cita, dengan pawai obor maka insyaallah pawai obor ini bagian dari syiar kita kepada masyarakat luas, memperkenalkan masyarakat luas terhadap Maskanul Huffadz dan memperkenalkan masyarakat luas untuk mengingatkan mereka bahwa sebentar lagi insyaallah, Sabtu malam kita sudah tarawih, dan hari Ahadnya kita sudah puasa, masuk bulan suci Ramadhan.”
Santri dan pengurus berjalan dengan berbanjar membawa obor-obor syiar, sambil mengumandangkan shalawat dan takbir bersama-sama. Terlihat jelas, semangat para santri yang begitu membara, seperti obor yang mereka bawa. Setelah pulang dari pawai, kegiatan ditutup dengan do’a dan makan bersama, suasana pun pecah diiringi dengan tawa ria penuh canda.
Marhaban Ya Ramadhan. . .