Skip to main content

maskanulhuffadz.com – Maskanul Huffadz menggelar Tabligh Akbar dalam rangka menyambut dan memeriahkan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H di Lapangan Maskanul Huffadz, Bintaro, Jumat (4/11).

Perayaan maulid kali ini sangat spesial dari tahun-tahun sebelumnya. Hujan lebat yang mengguyur dari siang hingga maghrib tidak melunturkan semangat panitia. Bersama dengan redanya hujan, acara Maulid Nabi SAW bisa dilangsungkan mulai dari bada shalat Isya hingga selesai.

Lebih lanjut, kemeriahan acara ini banyak mengundang berkah diantaranya dengan kehadiran keturunan baginda Rasulullah, Habib Nabiel Al-Musawa.

Mengangkat tema: Merindukan Purnama, Gema Shalawat Santri untuk Nabi, malam perayaan tersebut terasa meriah dan khidmat dengan di sambut gemuruh shalawat dari penonton yang berjumlah ratusan. Pemain hadroh dengan serentak memukul rebana sehingga membuat semua penonton terhipnotis dengan suasana.

Habib Nabiel Al-Musawa sebagai pemateri setidaknya menyampaikan dua poin utama dalam ceramahnya. Pertama, pengokohan pola pikir umat Islam tentang peringatan Maulid Nabi, seperti alasan diperingati, dalil, dan sikap umat islam dalam menanggapi Maulid Nabi.

Kedua, Habib Nabiel menyampaikan tingkatan iman seorang Hamilul Quran. Dalam ujarannya ada empat tingkat iman seorang penghafal Quran yang harus diperhatikan dan menjadi suatu kewajiban yang harus dikerjakan sehingga Al-Quran yang dihafal tidak hanya di lisan saja tapi harus sampai ke hati dan teraplikasi dalam kehidupan.

Hadirnya beliau dalam peringatan maulid nabi kali ini diharapkan meningkatkan kecintaan seluruh warga Maskanul Huffadz terhadap Nabi Muhammad Saw.

Sebagai penutup, seluruh tingkatan santri mulai dari junior, mukim, hingga ummahat diberikan kesempatan untuk menunjukkan penampilan nasyid sebagai ungkapan cinta mereka kepada baginda. (8/11)

Leave a Reply