Skip to main content

maskanulhuffadz.com – Setelah 3 bulan 6 hari menjalankan proses pembelajaran, Maskanul Huffadz Ichwan MRBJ menggelar khataman Quran salah seorang santrinya, Jumat (6/1).

Selain santri dan musyrif, khataman Quran tersebut juga dihadiri oleh beberapa undangan termasuk orang tua dari santri yang khataman.

Fatih Hilmi Ibrahim (20), santri asal Subah, Jawa Tengah, menjadi santri pertama yang menyelesaikan hafalan 30 juz dari 24 santri Ichwan MRBJ lainnya.

Santri yang merupakan anak ke 2 dari 4 bersaudara ini memiliki motivasi dan semangat yang tinggi dalam belajar dan menghafalkan Al-Quran.

Terlahir dari seorang ibu yang merupakan seorang guru ngaji dan bapak yang bekerja serabutan, Hilmi sangat termotivasi untuk membahagiakan kedua orang tuanya dengan menghadiahkan hafalan 30 juz Al-Quran.

Sejak tamat SD dia sudah memutuskan merantau jauh dari orang tua untuk belajar di beberapa sekolah Islam.

Proses khataman kemarin menjadi momen pembuktian cinta Hilmi pada ayah dan ibunya. Beriring suaranya yang merdu dalam melantunkan ayat Al-Quran, air mata Hilmi terus mengalir mengingat kebesaran Allah dalam membantunya menyelesaikan perjuangan menghafalkan ayat Al-Quran.

Suasana haru semakin terasa pada pagi itu saat kehangatan pelukan Ayah dan Ibunya menyambut keberhasilan Hilmi. (14/1)

Leave a Reply